Daerah Istimewa Yogyakarta: Setelah Jawa Tengah, hari ini, Selasa (4/10) siang, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kembali melantik Ketua dan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat se- Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), di Gedung Pertemuan Gedung Perwacy, Banguntapan, Bantul, Selasa (4/10) siang. AHY mengajak para Ketua dan pengurus DPC, serta seluruh kader yang hadir untuk mengokohkan spirit dan semangat konsolidasi menuju 2024.
“Di forum ini, mari kita mengokohkan spirit, semangat konsolidasi yang semakin tajam ke depan untuk menggerakan roda organisasi, serta memanaskan mesin Partai Demokrat di wilayah Yogyakarta, dalam rangka meraih kesuksesan dan kemenangan di Pemilu 2024 mendatang. Ragu-ragu jangan bersama kita. Yang di sini harus yang punya keteguhan, komitmen, dedikasi, dan keberanian. Siap?” seru AHY yang langsung disambut teriakan “Siap” dari para kader.
Setelah memimpin pembacaan naskah pelantikan, pengambilan sumpah janji, dan
penandatanganan berita acara, AHY mengucapkan selamat kepada lima Ketua DPC terpilih yaitu; Rini Hapsari sebagai Ketua DPC Kota Yogyakarta, Rony Wijaya Indra Gunawan Ketua DPC Kabupaten Bantul, Henry Ardiyanto Ketua DPC Kabupaten Gunungkidul, R. Sigit Susetya Ketua DPC Kabupaten Kulon Progo, serta Rento Widiyaningsih sebagai Ketua DPC Kabupaten Sleman.
Dalam pidatonya AHY juga menekankan untuk terus meringankan beban masyarakat.
“Di sini saya ingin menekankan sebagai ikhtiar kita untuk meringankan beban masyarakat, mari kita gelorakan kembali semangat Partai Demokrat untuk bersama rakyat memperjuangkan perubahan dan perbaikan,” ujar AHY.
Demokrat menurut AHY merupakan rumah bagi siapa pun. “Kepada masyarakat Indonesia saya juga meneguhkan semangat dan komitmen Partai Demokrat itu, harapannya masyarakat Indonesia di mana pun berada, termasuk di Daerah Istimewa Yogyakarta ini, memahami bahwa Demokrat bisa menjadi wadah, menjadi rumah besar bagi mereka yang ingin perubahan nasib, menginginkan perbaikan dalam kehidupannya. Inilah yang sebenarnya ingin terus kita sampaikan, termasuk dengan menghadirkan solusi terhadap berbagai isu dan permasalahan bangsa saat ini,” lanjut AHY.
Sebelumnya Ketua DPC Kabupaten Kulon Progo R. Sigit Susetya mewakili empat Ketua DPC lainnya yang baru dilantik menyatakan siap memenangkan Pemilu dan Pilpres 2024 dan mengembalikan kejayaan Demokrat bersama AHY.
“Hari ini, saya dan empat rekan lainya dilantik menjadi Ketua DPC kabupaten/kota bukan untuk kepentingan pribadi, tapi untuk Partai Demokrat dalam memperjuangakan kepentingan masyarakat. Di sini, detik ini, kami seluruh Ketua DPC kabupaten/kota se-D.I Yogyakarta menyatalan siap menerima amanah ini dan juga siap memenangkan Pemilu dan Pilpres 2024, serta mengembalikan kejayaan Partai Demokrat bersama Ketua Umum AHY,” kata Sigit penuh semangat.
Turut hadir dalam acara secara virtual, Ketua DPD Partai Demokrat DIY Erlia Risty. Turut hadir dalam acara secara langsung diantaranya; Annisa Pohan Yudhoyono, Bendahara Umum DPP Partai Demokrat Renville Antonio, Kepala BPOKK DPP Partai Demokrat Herman E. Khaeron, serta Sekretaris DPD DIY Fuad Burhan. (dna/csa)
Herzaky Mahendra Putra
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP/Koordinator Juru Bicara
DPP Partai Demokrat
08111070090